Gunung Kidul, DIY
tugimandr@gmail.com

Jalan Yogya – Wonosari Jalur Tengkorak

Maju BERSAMA, Sejahtera SEMUA

Jalan Yogya – Wonosari Jalur Tengkorak

Nglipar (gunungkidulrumahkita.com) –   Selama tahun 2019 Jumlah kecelakaan lalu lintas di Gunungkidul mengalami peningkatant dibandingkan tahun sebelumnya.

Berdasarkan data yang ada, selama tahun 2019 lalu tercatat  703 kejadian laka lantas yang terjadi di Gunungkidul.

Wakapolres Gunungkidul, Kompol Joko Hamitoyo mengungkapkan bedasarkan data yang dimiliki oleh Unit Laka Satlantas Polres Gunungkidul, ada peningkatan kejadian yang melibatkan kendaraan yang melintas di Gunungkidul. Dari jumlah 703 kejadian yang ada 656 kasus, dengan jumlah kurban mencapai  892.

Menurut Joko, jumlah tersebut mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya (2018) yang mencapai 611 korban, sedangkan korban meninggal baik di TKP maupun di rumah sakit mencapai 55 orang.  Sementara itu kerugian material mencapai Rp 405 juta, ungkapnya.

“ Jumlah kecelakaan 2019 mencapai 703 kejadian, sedangkan tahun 2018 tercatat 611 kejadian, mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya”, ungkapnya

Lebih lanjut Joko mengungkapkan “jalur Jogja-Wonosari pun masih menjadi jalur tengkorak”  dimana angka kecelakaan sepanjang jalur ini sangatlah tinggi, jelasnya

Pihaknya juga menjelaskan, upaya penekanan kasus kecelakaan lalu lintas  terus dilakukan. mulai dari penertiban dengan cara operasi lalu lintas dan memberikan pemahaman atau sosialisasi di kalangan masyarakat maupun para pelajar di Gunungkidul, pungkasnya (Try)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error

Ayo bagikan supaya teman Anda tahu!

WhatsApp chat